Soal Penilaian Harian 2 (PH2) Sosiologi Kelas X Materi Identitas Diri, Tindakan Sosial, dan Hubungan Sosial (Kurikulum Merdeka)
Pilihlah Jawaban yang Paling Tepat
1. Dalam kehidupan bermasyarakat, manusia tidak luput dari berbagai macam tindakan yang memengaruhi atau dipengaruhi oleh kondisi masyarakat setempat. Pernyataan tersebut merupakan pengertian...
A. tindakan subjektif
B. akomodasi sosial
C. interaksi sosial
D. tindakan sosial
E. kontak sosial
2. Dalam pergaulan hidup manusia di tengah-tengah masyarakat, terdapat hubungan sosial di mana terjadi proses hubungan timbal balik yang saling memengaruhi. Unsur utama yang mendasari hubungan sosial adalah...
A. tindakan sosial terhadap kelompok
B. komunikasi antara dua individu
C. sistem sosial pada masyarakat
D. struktur sosial yang baik
E. kontak sosial di antara warga
3. Individu merupakan makhluk otonom. Namun kehidupan bermasyarakat dapat memengaruhi watak atau karakter seorang individu. Hal tersebut menunjukkan...
A. telah terjadi interaksi antarindividu dalam kelompoknya sehingga saling memengaruhi
B. karakter seseorang sangat ditentukan oleh pola hidup yang diajarkan kedua orang tuanya
C. kemampuan individu untuk mempertahankan eksistensi dirinya di tengah-tengah orang lain
D. watak seseorang yang dominan sangat memengaruhi pola kehidupan masyarakat di sekitarnya
E. individu membutuhkan orang lain dalam memenuhi kebutuhan yang terus berkembang
4. Suatu tindakan disebut sebagai tindakan sosial apabila...
A. muncul dari luapan emosi yang dapat bersifat positif atau negatif
B. mencerminkan suatu kebiasaan dan suatu masyarakat tertentu
C. mengungkapkan rasa estetika yang dikendalikan oleh akal budi
D. memengaruhi dan dipengaruhi orang lain dalam masyarakat
E. hanya dapat dipahami dan dihayati oleh dirinya sendiri
5. Saat ini banyak orang menggunakan media sosial seperti Whatsapp dengan tujuan agar pesan yang dikirim dapat diterima dengan cepat oleh orang lain. Contoh tersebut merupakan bentuk kontak sosial..
A. tidak langsung
B. sekunder
C. langsung
D. primer
E. positif
6. Berikut yang merupakan contoh identifikasi yang terjadi di masyarakat adalah...
A. Mirna selalu memperhatikan cara-cara ibunya membuat kue lebaran.
B. Bani sangat mengidolakan Evan Dimas sebagai pemain sepak bola nasional.
C. Indah sejak kecil bertingkah laku seperti neneknya yang berprofesi sebagai dokter
D. Seorang artis meniru gaya bicara pembawa acara terkenal untuk meningkatkan popularitasnya.
E. Bencana gunung meletus di Jawa Timur meninggalkan duka yang mendalam bagi keluarga korban.
7. Kontak sosial merupakan salah satu syarat terjadinya interaksi sosial Berikut ini yang termasuk contoh kontak sosial sekunder langsung adalah...
A. Percakapan antara penjual dan pembeli di pasar Tanah Abang
B. Nasihat yang diberikan orang tua kepada putranya lewat telepon seluler
C. Perintah Pak Camat kepada para lurah di wilayahnya untuk melakukan kerja bakti
D. Seorang pedagang menawarkan dagangannya kepada konsumen lewat iklan
E. Seorang guru SMA memberikan pembekalan kepada siswanya sebelum melakukan tugas lapangan
8. Ibu bertanya kepada Ani apakah dia melihat buku ibu saat Ani sedang di kamar mandi. Hal tersebut merupakan contoh dari kontak...
A. primer langsung
B. primer tidak langsung
C. sekunder terselubung
D. sekunder langsung
E. sekunder tidak langsung
9. Suatu kontak belum tentu menghasilkan hubungan timbal balik antara satu individu dengan individu lain. Berikut contoh yang mencerminkan pernyataan tersebut adalah...
A. Musyawarah antara dua desa tentang batas desa
B. Diskusi kelompok membahas tugas akhir semester
C. Perjanjian tersebut diadakan setelah gencatan senjata
D. Masuknya pengaruh budaya asing ke dunia seni Indonesia.
E. Pak Badu mengendarai bus kota bersama penumpang lainnya
10. Dian selalu berpamitan dan mencium tangan kedua orang tuanya sebelum berangkat ke sekolah. Tindakan Dian termasuk contoh tindakan sosial...
A. afektif
B. tradisional
C. kesopanan
D. rasional instrumental
E. rasional berorientasi nilai
11. Para penonton pertandingan bulu tangkis meluapkan kegembiraan seraya berteriak histeris dan berangkulan ketika pemain kesayangannya memenangkan pertandingan dan menjadi juara Olimpiade. Contoh tersebut termasuk dalam tindakan....
A. tradisional
B. subjektif
C. objektif
D. rasional
E. afektif
12. Menjelang datangnya bulan suci Ramadan, umat Islam selalu menyempatkan diri untuk berziarah ke makam orang tua atau keluarga. Contoh tersebut termasuk dalam tindakan sosial...
A. rasional berorientasi nilai
B. rasional instrumental
C. tradisional
D. sekunder
E. afektif
13. Pernyataan berikut yang termasuk contoh hubungan timbal balik dan saling memengaruhi, baik antarindividu maupun antarkelompok, adalah...
A. Badu membaca buku cerita komedi dengan asyiknya sambil sesekali tertawa.
B. Kerja sama tim bulu tangkis putra dalam ajang perebutan juara Indonesia Open.
C. Setiap pagi ayah mengayuh sepeda kesayangannya untuk tetap menjaga kesehatan.
D. Nia langsung main game di telpon selularnya setelah selesai menyapu halaman rumah
E. Ibu sudah menanak nasi dan memasak lauk-pauk untuk makan pagi sejak pukul enam pagi
14. Untuk mendapatkan barang yang diinginkan ketika berbelanja di pasar tradisional ibu terlebih dahulu melakukan tawar menawar dengan penjual. Contoh tersebut termasuk dalam...
A. kontak sekunder
B. tindakan sosial
C. identitas sosial
D. interaksi sosial
E. kontak primer
15. Tindakan afektif ada pada diri manusia, baik yang ditujukan pada dirinya maupun pada orang lain. Hal tersebut disebabkan karena...
A. setiap manusia memiliki sisi negatif pada dirinya sebagai akibat dan rasa kurang percaya diri
B. manusia selalu berinteraksi dengan masyarakat dan lingkungan alam demi kelangsungan hidup
C. manusia selalu mempertimbangkan budaya dan kebiasaan masyarakat di lingkungan hidupnya
D. manusia memiliki perasaan dan emosi yang kadang berlebihan tanpa melalui pertimbangan akal budinya
E. manusia sebagai makhluk sosial selalu membutuhkan orang lain untuk memenuhi kebutuhannya
16. Contoh berikut yang menunjukkan perbedaan antara kontravensi dan konflik adalah...
A. aksi teror dan peperangan
B. persaingan dagang dan merger
C. gencatan senjata dan pertikaian
D. perjanjian dagang dan akuisisi perusahaan
E. joint venture dan koperasi simpan pinjam
17. Perhatikan gambar berikut.
A. akomodasi
B. interseksi
C. akulturasi
D. asimilasi
E. interaksi
18. Seorang anak gemar menonton film laga di televisi. Suatu hari, ia mengikuti aksi yang dilakukan film laga tersebut bersama teman-temannya di sekolah. Hal yang demikian menunjukkan sebuah tindakan...
A. Sugesti
B. Imitasi
C. Empati
D. Simpati
E. Identifikasi
19. Perbedaan antara imitasi dengan identifikasi adalah...
A. Tindakan yang akan diambil seseorang
B. Pada kepribadian dari seseorang
C. Pada kehidupan seseorang
D. Selera yang dimiliki seseorang
E. Pada pola pikir seseorang
20. Berikut yang merupakan salah satu contoh yang tidak menggambarkan interaksi sosial adalah...
A. Sepulang sekolah Kana bertemu dengan temannya saat SMP dan mereka pun saling bertegur sapa
B. Ketika guru sedang menerangkan materi di depan kelas, seorang siswa mengajukan pertanyaan pada gurunya tersebut
C. Seorang ibu menasihati anaknya karena telah bertengkar dengan temannya dan anaknya pun berjanji tidak akan melakukan perbuatan tersebut lagi
D. Mirna berpapasan dengan temannya Harish namun mereka tidak bertegur sapa karena sedang terlibat dalam pertengkaran
E. Beberapa anak saling berdebat saat sedang mendiskusikan suatu materi di dalam kelas
Lihat Juga:
Materi Sosiologi SMA Kelas X Bab 3: Identitas Diri, Tindakan Sosial, dan Hubungan Sosial (Kurikulum Merdeka)
Post a Comment