Protagoras. Ajaran tentang Pengenalan
Table of Contents
Protagoras |
Apakah kebenaran tergantung pada Anda dan pada saya, sehingga kita mempunyai kebenaran sendiri-sendiri? Atau kah kebenaran tergantung pada kita bersama-sama, sehingga kebenaran itu sama untuk semua manusia, biarpun tidak mempunyai arti terlepas dari manusia? Tidak dapat disangsikan bahwa Plato mengartikan perkataan Protagoras tadi mengenai manusia perorangan. Itu jelas karena contoh yang diberikannya untuk menerangkan pendapat Protagoras. Contohnya sebagai berikut. Angin yang sama dirasai panas oleh satu orang (yaitu orang sehat) dan dirasai dingin oleh orang lain (yang dalam keadaan sakit/demam). Mereka kedua-duanya benar! Dan tidak ada alasan yang menuntut bahwa kita membatasi pendapat Protagoras ini atas pengenalan inderawi saja. Oleh karenanya, kebenaran seluruhnya harus dianggap relatif terhadap manusia bersangkutan. Semua pendapat sama benar, biarpun sama sekali bertentangan satu sama lain. Tetapi, kalau demikian, pendapat Protagoras sendiri tidak merupakan kekecualian. Karena, sebagaimana disimpulkan oleh Plato, secara konsekuen pendapat Protagoras hanya benar untuk dia sendiri saja dan mungkin sekali bagi orang lain kebalikannya yang benar.
Ket. klik warna biru untuk link
Download di Sini
Sumber.
Bertens, K. 1999. Sejarah Filsafat Yunani. Kanisius. Yogyakarta
Baca Juga
1. Protagoras. Biografi dan Karya
2. Protagoras. Ajaran tentang Negara
3. Protagoras. Seni Berdebat
4. Protagoras. Ajaran tentang Dewa-Dewa
Post a Comment